02 Feb 2025

News Update

10 Koleksi Jam Tangan Mewah untuk Kebutuhan Formal

10 Koleksi Jam Tangan Mewah untuk Kebutuhan Formal

Watches Lovers ingin bertemu klien dan memberikan kesan yang bagus?

Jangan sampai salah pakai model jam tangan ya!

Bagi banyak orang, jam tangan merupakan pernyataan gaya, bahkan bisa dibilang bagian dari identitas diri.

Bayangkan, dari desainnya yang simpel hingga yang super kompleks, jam tangan selalu punya cara untuk menunjukkan siapa Anda dan kesan apa yang ingin ditampilkan. Apakah

Anda ingin terlihat elegan dan berkelas? Atau ingin menunjukkan sisi santai dan easy-going? Semua itu bisa tercermin dari jam tangan yang dikenakan.

Sebuah jam tangan juga punya kekuatan untuk melengkapi tampilan Anda dalam berbagai acara. Misalnya, untuk acara formal seperti pertemuan bisnis atau hanya sekedar menghadiri pesta pernikahan.

Atau, untuk kegiatan kasual seperti berwisata atau hangout bersama teman, Anda bisa memilih jam tangan dari kedua aktivitas tersebut, apakah elegan atau sporty.

Banyak brand-brand jam berpendapat, ada sesuatu tentang jam tangan yang membuat pria terlihat lebih percaya diri dan berwibawa.

Bahkan, model jam tangan tertentu dapat menambahkan sentuhan personal yang menarik pada penampilan yang dikenakan.

Tips dan Kriteria Memilih Jam Tangan Mewah Untuk Acara Formal

1. Pilih Desain yang Elegan dan Minimalis

Dalam acara formal, kesan elegan dan profesional sangat penting. Oleh karena itu, desain jam tangan yang sederhana dan tidak mencolok adalah pilihan terbaik. Jam tangan dengan desain dial simpel, jarum yang ramping, dan tanpa terlalu banyak ornamenakan terlihat lebih cocok.

Pada acara seperti ini, pilihan jam berdesain klasik sering menjadi pilihan utama karena selain tampilannya yang elegan, jam tangan klasik sangat mudah diserasikan dengan semua jenis pakaian formal. Seperti jas, kemeja, blouse, dress seperti gaun, dan lainnya.

2. Material Adalah Kunci

Material jam tangan adalah salah satu faktor yang menentukan kesan mewah. Umumnya jam tangan seperti ini memiliki material seperti stainless steel, emas, atau titanium.

Untuk strap-nya, kulit asli dengan warna gelap seperti hitam atau cokelat tua merupakan "warna aman" dalam setiap dresscode pada acara-acara formal.

3. Ukuran yang Proporsional dengan Pergelangan Tangan

Pastikan Anda memilih ukuran jam yang sesuai dengan pergelangan tangan. Jika pergelangan tangan Anda kecil, hindari jam tangan dengan diameter besar atau case yang tebal. Sebaliknya, jika pergelangan tangan Anda besar, pilihlah jam tangan dengan diameter yang lebih besar agar terlihat proporsional.

4. Pilih Warna yang Sesuai dengan Outfit

Warna jam tangan juga memainkan peran penting dalam menyempurnakan penampilan. Pilihlah warna yang netral dan mudah dipadukan, seperti hitam, putih, perak, atau emas Jika Anda memakai outfit berwarna gelap, jam tangan dengan strap hitam atau casing perak bisa menjadi pilihan yang aman.

Untuk acara dengan dresscode tertentu, sesuaikan warna jam tangan Anda agar selaras dengan tema pakaian.

5. Fitur

Jam tangan formal sebaiknya tidak terlalu banyak memiliki fitur kompleks, hanya penunjuk waktu yang dapat dibaca saja sebenarnya sudah cukup jika Anda tidak mau terlalu standout.

6. Keaslian Jam

Ketika memilih jam tangan yang akan dikenakan, keaslian dari sebuah jam merupakan hal penting yang harus Anda perhatikan. Karena Anda tidak akan tahu siapa lawan bicara yang akan dihadapi ketika di acara yang dihadiri. Siapa tahu seseorang dapat mengenali jam tangan yang Anda pakai palsu atau tidak.

7. Nyaman Dikenakan

Yang tidak kalah penting, pastikan jam tangan yang Anda pilih nyaman dipakai sepanjang acara. Tidak hanya soal ukuran, tetapi juga material strap dan berat jam tangan. Jam tangan yang terlalu berat atau strap yang terlalu kaku bisa sangat mengganggu. Sebelum membelinya, cobalah memakainya terlebih dahulu untuk memastikan jam tersebut terasa pas di pergelangan tangan.

Rekomendasi Jam Tangan Mewah untuk Acara Formal

Berikut adalah beberapa rekomendasi jam tangan mewah yang sekiranya dapat mendukung penampilan Anda dalam acara-acara formal.



1. Rolex Datejust 36 MM, ST/WG, Silver 10 RD Dial, Jubilee Bracelet

Rolex Datejust 36 MM adalah simbol dari keanggunan abadi dan kemewahan klasik. Dirancang dengan cermat untuk menyempurnakan penampilan, jam tangan ini memiliki case stainless steel berukuran 36 mm yang memberikan keseimbangan sempurna antara ukuran yang tidak terlalu besar namun tetap memikat perhatian.

  • Desainnya yang ramping memastikan jam ini cocok digunakan dalam berbagai acara, baik formal maupun santai.
  • Gelang Jubilee yang ikonis dengan sistem hidden crown clip memberikan sentuhan eksklusif dan kenyamanan luar biasa saat dipakai di pergelangan tangan. Dial perak dengan desain "Jubilee" khas dan penanda jam berlian menambahkan detail kemewahan yang mencolok.
  • Detail bezel fluted dari white gold semakin memperkuat kesan premium yang tidak dapat disangkal.
  • Selain tampilannya yang memukau, jam ini juga menawarkan fungsi yang sangat praktis. Fitur jendela tanggal pada posisi pukul 3 dilengkapi dengan lensa Cyclops, memudahkan Anda untuk membaca tanggal dengan jelas.
  • Didukung oleh mesin otomatis Rolex Calibre 3135, jam tangan ini menawarkan cadangan daya hingga 48 jam, memastikan keandalannya dalam berbagai aktivitas sehari-hari.
  • Dengan ketahanan air hingga 100 meter atau 330 kaki, Rolex Datejust ini tidak hanya indah secara visual tetapi juga tangguh dalam menghadapi tantangan. Kristal safir yang tahan gores melindungi dial, menjaga keindahannya tetap utuh meski digunakan setiap hari.

2. Patek Philippe Nautilus Annual Calendar 5726A-00

Jam ini hadir dengan material case dan bezel yang terbuat dari stainless steel yang memberikan kesan elegan, sleek dan minimalis.

Dial-nya berwarna hitam dengan embossing horizontal yang menambah dimensi visual, serta dilengkapi dengan penanda jam yang diterangi cahaya, memudahkan pembacaan waktu di segala kondisi pencahayaan.

Dengan ukuran case 40,5mm, Patek Philippe Nautilus Annual Calendar 5726A-001 tidak terlalu besar, namun tetap cukup mencolok di pergelangan tangan. Mesin otomatis Caliber 324 S QA LU 24H/303 di dalamnya menjamin ketepatan waktu yang luar biasa, dengan cadangan daya sekitar 45 jam, membuatnya andal untuk penggunaan sehari-hari.

Ditambah lagi dengan adanya fitur moonphase yang cukup lengkap, yang menampilkan hari, tanggal, dan bulan. Fitur ini hanya perlu disesuaikan sekali dalam setahun, menjadikannya sangat praktis dan efisien.

3. Audemars Piguet Royal Oak Offshore "Vampire" 26470SO.OO.A002CA.01

Audemars Piguet Royal Oak Offshore "Vampire" 26470SO.OO.A002CA.01 adalah salah satu jam tangan yang memadukan keanggunan dan kekuatan desain. Jam ini menampilkan kombinasi klasik antara stainless steel, keramik, dan karet, yang menjadi ciri khas dari koleksi Royal Oak Offshore.

Pada bagian dial, Anda akan menemukan pola Mega Tapisserie yang ikonik dari Audemars Piguet, yang memberikan tekstur menawan dan kontras dengan angka Arab yang dilapisi luminescen, sehingga memudahkan pembacaan waktu dalam kondisi cahaya rendah.

Jam ini juga dilengkapi dengan strap karet dua warna—hitam dan merah yang merupakan warna ikonik dari tokok drakula atau vampir yang menjadi jargon dari jam ini. Strap ini dipasangkan dengan pin buckle stainless steel, menambah kesan kokoh dan praktis.

4. Hublot Classic Fusion Berluti

Kombinasi Hublot Classic dan Berluti menciptakan sebuah jam tangan edisi terbatas yang tampil dengan kepribadian yang berani dan sangat khas. Keunikan dari jam tangan ini terletak pada penggunaan kulit Venezia dari Berluti yang memiliki patina terkenal, hasil dari proses pewarnaan eksklusif yang dipelopori oleh Olga Berluti.

Jam tangan ini hadir dalam dua model yang masing-masing memperlihatkan keterampilan luar biasa dari seniman asal Italia ini. Strap dan dial yang dibuat dengan tangan ini benar-benar mencerminkan keahlian dalam memadukan fungsionalitas dengan seni artistik.

5. Richard Mille RM 67-02

Jika Anda mencari jam tangan yang menggabungkan keanggunan, kekuatan, dan teknologi mutakhir, Richard Mille RM 67-02 adalah pilihan yang tepat. Dengan movement otomatis CRMA7 serta sistem automatic winding-nya yang termahsyur, akan ketepatan waktu secara terus-menerus.

Case dari jam ini juga disajikan dengan material berkelas, Quartz dan Carbon TPT. Kedua bahan ini terdiri dari lapisan filamen paralel yang diperoleh dari benang silikon dan karbon yang dipisahkan, memberikan kesan tekstur dan kedalaman yang luar biasa. Ukuran case-nya cukup besar dengan dimensi 47,25 x 38,70 mm, memberikan kesan tegas pada pergelangan tangan yang pas. Dial jam ini tak kalah mengesankan.

Dibuat dari titanium setebal hanya 0,4 mm, dial ini dilapisi dengan coating DLC hitam yang memberikan kesan matte dan menambah daya tarik visualnya.

6. Rolex Daytona Steel, Black APH Dial 116520-00

Dengan diameter case 40mm, Rolex Daytona ini memiliki ukuran yang cukup pas di pergelangan tangan, terutama pergelangan tangan laki-laki. Case stainless steel yang dipadukan dengan bezel stainless steel semakin menegaskan kesan mewah, sementara gelang Oystersteel yang terkenal dengan daya tahan dan kenyamanannya dilengkapi dengan sistem deployment buckle khas Rolex, yang tidak hanya aman tetapi juga nyaman saat dipakai.

Fungsi kronograf yang terintegrasi membuatnya sangat berguna untuk berbagai aktivitas, ditambah lagi dengan tampilan waktu yang jelas dan mudah dibaca.

7. Patek Philippe Aquanaut 5167A-001

Jam tangan ini sangat cocok dikenakan ketika Anda mengunjungi acara di negara dengan suhu dan kelembapan yang tinggi. Untuk kenyamanan pemakainya, jam ini dilengkapi dengan strap komposit hitam "tropis" yang dikenal karena ketahanannya terhadap kondisi cuaca ekstrem, serta memberikan kenyamanan lebih saat dikenakan di luar ruangan.

Memiliki case berukuran 40,8 mm yang terbuat dari stainless steel, jam ini hadir dengan bentuk segi delapan yang membulat, memberikan kesan elegan namun tetap sporty. Bagian dialnya berwarna hitam dengan embossing halus yang menambah kesan mewah dan futuristik.

Tidak lupa dengan ketahanan airnya yang mencapai 120 meter berkat crown yang dapat diputar dan dikunci dengan aman. Sehingga jam ini aman dikenakan saat Anda berenang.

8. Audemars Piguet Royal Oak Offshore Ginza Carbon

Audemars Piguet Royal Oak Offshore Ginza Carbon adalah pilihan yang sangat tepat untuk Anda yang menginginkan jam tangan dengan tampilan sporty namun tetap menonjolkan kemewahan.

Gerakan otomatis pada jam ini menggunakan basis Asian 7750 chronograph yang bekerja pada 28.800 getaran per jam, dipadukan dengan dekorasi plat gerakan berlapis platinum dan rotor yang dibuat sesuai dengan gerakan asli, memberikan tampilan yang sangat mirip dengan gerakan AP Calibre 3126, namun dengan harga yang lebih terjangkau.

9. Hublot Big Bang Integral King Gold

Case jam ini terbuat dari forged carbon asli, yang memberikan kekuatan dan ketahanan luar biasa.Bagian crystal-nya terbuat dari safir dengan perlakuan anti-reflektif, memastikan visibilitas yang jelas meski di bawah cahaya terang. Selain itu, 6 baut titanium yang kokoh memperkuat bezel yang juga terbuat dari emas mawar 18 karat, dipoles dengan halus dan dihiasi dengan 54 berlian baguette.

Bezel ini menambah dimensi lebih pada keseluruhan desain, membuatnya semakin menonjol dan elegan. Bagian bawah case juga dipoles dengan satin, sehingga menambah kesan mewah yang konsisten di seluruh permukaan jam ini.

Dial matte hitam yang menampilkan desain skeleton adalah bagian yang paling menarik dari keseluruhan jam ini. Di dalamnya, terdapat 12 berlian baguette yang tersusun rapi.

Dengan movement Caliber HUB 1280, sebuah mesin chronograph flyback self-winding yang diproduksi secara khusus oleh Hublot. Adanya fitur column wheel dan pelat utama serta jembatan yang dilapisi ruthenium antrasit, menambah keakuratan dari movement jam ini.

10. Richard Mille RM 07-01 Whitegold Snowset

Sesuai dengan namanya, Richard Mille RM 07-01 Whitegold Snowset terlihat anggun dan memukau dengan material emas putih yang dipakai. Ditambah lagi dengan taburan berlian pada sekeliling bezel menambah sentuhan glamour pada setiap detailnya.

Case-nya yang berbentuk tonneau atau segi panjang dengan ukuran 40 mm memberikan kesan elegan dan modern, cocok untuk Anda yang ingin tampil di acara formal namun tetap terlihat humble.

Dengan crown yang dilengkapi dengan sistem screw-down, jam tangan ini juga memastikan ketahanan dan keamanan yang lebih baik.

Find Your Favorite Luxury Watches and Enjoy Special Offers